KEMBANG KOL DAN MANFAATNYA - Hallo sahabat
Kumpulan Aneka Resep Makanan Lezat, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul KEMBANG KOL DAN MANFAATNYA, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan
Artikel Education, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.
Judul :
KEMBANG KOL DAN MANFAATNYAlink :
KEMBANG KOL DAN MANFAATNYA
Baca juga
KEMBANG KOL DAN MANFAATNYA
Assalamu’alaikum wr wb.Selamat gini hari sobat sabit blogger semuanya,beberapa hari ini saya tidak punya banyak waktu untuk melanglang buana di dunia maya,dengan alasan kuno saya harus katakan bahwa pekerjaan di dunia nyata lebih membutuhkan banyak waktu, sehingga jatah waktu untuk ngenetpun terkikis sedikit demi sedikit hehehe
Mungpung ada sedikit waktu saya mau berbagi sedikit info mengenai Kembang kol,tulisan sederhana ini awalnya terinspirasi dari sebuah pertanyaan anak-anak peserta edukasi yang tadi pagi mengadakan kegiatan di tempat saya bekerja saat ini.
Pada waktu istirahat dan makan siang bersama ( Insoma ) dan kebetulan paket menu makan siang mereka diantaranya ada cap cay,sobat sabit pasti tahulah kalau yang namanya cap cay itu terdiri dari beberapa bahan sayuran ,diantaranya ada Kembang kol. Salah satu dari mereka ada yang bertanya,ini namanya apasih Pak?ujarnya sambil menunjukan sepotong kembangkol, …… ( jawaban sederhana saja ) namun benar lho….hehehe
Kembang kol adalah tumbuhan sayuran yang termasuk kedalam kelompok botrytis dari jenis Brassica oleracea,yang berupa terjemahan secara hafiah menurut bahas Belanda adalah Bloemkool yang artinya kubis bunga,dan di Indonesia dikenal sebagai kembang kol
Kembang kol berbentuk mirip dengan brokoli ( brokoli warnanya hijau ) sedangkan kembang kol berwarna putih,dan memiliki kepala bunga yang banyak serta teratur denga rapid an padat,dalam literature bahasa Inggris disebut white cabbage, pada dasar kepala bunga tersebut terdapat daun daun hijau yang tebal dan tersusun rapat.
Sayuran yang banyak mengandung vitamin dan mineral ini biasanya dimasak sebagai campuran bahan masakan lain seperti : steak capcay,sop, dan masih banyak masakan lainya yang melibatkan kembang kol ini,dan untuk sobat blogger yang ingin membuat masakan yang ada campuran kembang kolnya bisa lihat d i s i n i
Departemen Pertanian Amerika Serikat ( USDA ) mengatakan bahwa secangkir kembang kol mentah dapat memasok 77% vitamin C dari kebutuhan konsumsi makanan ( Dietary Refference Intake ) bagi orang dewasa.kembang kol juga sumber penting protein ,tiamin riboflavin,niasin,kalsium,besi,magnesium dan fosfor.dan juga sebagai sumber serat makanan
Kembang kol adalah sejenis sayuran yang cukup melimpah keberadaanya di negeri ini ,sehingga bisa dengan mudah kita bisa menemukanya baik itu di pasar-pasar tradisional maupun di supermarket.
Sayuran yang satu ini selain enak dan lezat juga diyakini mampu meningkatkan kesehatan Jantung dan system kardiovaskular ( peredaran darah ) selain itu kembang kol juga bisa untuk mengatasi sembelit,meningkatkan kekebalan tubuh,menguatkan tulang,mengurangi sesiko kanker dan juga bisa menurunkan berat badan.
Demikian sekilas info mengenai Kembag kol,semoga ada guna dan manfaatnya bagi kita semua,kurang dan lebihnya saya mohon maaf yang sebesar-besarnya,dimana saya hanyalah manusia biasa yang takpernah luput dari salah dan dosa
Terimakasih
Dede Thea
0 komentar:
Posting Komentar